Suryajagad.Net – Wahana baru
taman wisata Candi Kali Mati terletak di Dusun Candi Desa Kartoharjo Ngawi.
Taman wisata seluas 5 hektar tersebut dikelilingi panorama alam yang
menakjubkan. Membentang sebelah
kiri taman Kali Mati airnya yang jernih
, kerindangan tanaman pohon jati menambah suasana semakin asri.
Dalam pantauan Suryajagad.Net,
Taman wisata Candi Kali Mati pada hari Minggu (15/03/2015) ramai dikunjungi
wisatawan dari dalam dan luar wilayah Ngawi .
"Taman wisata Candi Kali mati ini memang sangat indah ,strategis tempatnya mudah untuk dijangkau. Namun perlu adanya perawatan kebersihan ditingkatkan. Wahana permainan anak juga ditambah dan selain perahu-perahu kecil itu alangkah indahnya apabila disediakan sepeda air perahu bebek angsa.Kalau itu disediakan bisa menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung dan menjadikan tempat ini pilihan berlibur,” jelas Winda salah satu pengunjung dari Madiun.
Pesona keindahan Taman Wisata Candi Kali Mati banyak mempunyai daya tarik tersendiri. Bagi yang mempunyai hobi memancing tempat ini sangat strategis. Untuk hunting macro juga sangat tepat karena banyaknya binatang-binatang kecil yang berkeliaran.
Sementara itu menurut Mito Hadi Ketua Gerakan Ngawi Peduli Divisi Kecamatan Ngawi, saat berlibur bersama semua Ketua Divisi GNP untuk melakukan kordinasi sosialisasi menumbuhkan rasa kepedulian lingkungan alam sekitar,berharap ada perhatian khusus dari Pemerintah untuk menyediakan semua prasarana Taman Wisata Candi Kali Mati.
“Apabila Taman Wisata Candi Kali Mati ini dikelola lebih serius , semua prasarana disediakan akan mampu menarik para wisatawan untuk berkunjung, para pedagang disediakan tempat untuk berjualan sehingga tidak terkesan semrawut, disediakan juga tempat parkir kendaraan untuk menciptakan rasa aman para pengunjung. Tempat sampah juga lebih banyak disediakan agar para pengunjung tidak sembarangan membuah sampah,”terangnya . (Byaz)
SILAHKAN TONTON LIVE WISATA KALI MATI TAMAN CANDI KLIK DISINI BSDJ TV STREAMING
"Taman wisata Candi Kali mati ini memang sangat indah ,strategis tempatnya mudah untuk dijangkau. Namun perlu adanya perawatan kebersihan ditingkatkan. Wahana permainan anak juga ditambah dan selain perahu-perahu kecil itu alangkah indahnya apabila disediakan sepeda air perahu bebek angsa.Kalau itu disediakan bisa menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung dan menjadikan tempat ini pilihan berlibur,” jelas Winda salah satu pengunjung dari Madiun.
Pesona keindahan Taman Wisata Candi Kali Mati banyak mempunyai daya tarik tersendiri. Bagi yang mempunyai hobi memancing tempat ini sangat strategis. Untuk hunting macro juga sangat tepat karena banyaknya binatang-binatang kecil yang berkeliaran.
Sementara itu menurut Mito Hadi Ketua Gerakan Ngawi Peduli Divisi Kecamatan Ngawi, saat berlibur bersama semua Ketua Divisi GNP untuk melakukan kordinasi sosialisasi menumbuhkan rasa kepedulian lingkungan alam sekitar,berharap ada perhatian khusus dari Pemerintah untuk menyediakan semua prasarana Taman Wisata Candi Kali Mati.
“Apabila Taman Wisata Candi Kali Mati ini dikelola lebih serius , semua prasarana disediakan akan mampu menarik para wisatawan untuk berkunjung, para pedagang disediakan tempat untuk berjualan sehingga tidak terkesan semrawut, disediakan juga tempat parkir kendaraan untuk menciptakan rasa aman para pengunjung. Tempat sampah juga lebih banyak disediakan agar para pengunjung tidak sembarangan membuah sampah,”terangnya . (Byaz)
SILAHKAN TONTON LIVE WISATA KALI MATI TAMAN CANDI KLIK DISINI BSDJ TV STREAMING